Aku Ingin Mencintaimu seperti

Aku-Ingin-Mencintaimu-seperti

Aku ingin mencintaimu seperti menghafal lagu wajib di sekolah dasar dulu
Lagu yang kunyanyikan dengan rambut kelimis disisirkan ibu dan baju seragam yang agak bau keringat hari rabu.

Aku ingin mencintaimu seperti menyanyikan lagu wajib di sekolah dasar dulu
Lagu yang kunyanyikan dengan lidah cadel dan kepala agak miring ke kanan
yang kuhafal secara lengkap hampir tanpa kesalahan.

Aku ingin mencintaimu seperti menghafal lagu wajib di sekolah dasar dulu
Lagu yang kunyanyikan setiap saat dengan kaki-kaki kecil penuh semangat
mengentak lantai, meski kadang sumbang, kadang salah ketukan

Aku ingin mencintaimu seperti menyanyikan lagu wajib di sekolah dasar dulu
Lagu yang kuiringi dengan pukulan-pukulan kecil di bangku sekolah yang tua dan rapuh, sambil menunggu giliran dipanggil guru dengan dada berdebar, seperti dada pencuri tertangkap radar

Aku ingin mencintaimu seperti lagu wajib di sekolah dasar dulu
Lagu yang tak meminta kemampuan apa-apa, sederhana— yang hanya meminta dirinya dinyanyikan
: itu saja!

fahd djibran


note
Tadi sempat nostalgia sama catatan lama, tak sengaja saya menemukan sebuah catatan usang, tepatnya sebuah puisi yang dibuat oleh Fahd Djibran, yang sampai sekarang masih saja membuatku cengar cengir tak karuan ketika membacanya. " Aku ingin Mencintaimu Seperti " sebenarnya bukan judul aslinya :D maaf ya kang Fahd Djibran, bukan bermaksud merubah puisi luar biasa yang sudah anda buat ini, tapi karna kebelet ingin mengabadikannya di blog ini, saya akhirnya memutuskan untuk mepostingnya.
Berharap aku bisa mencintanya seperti menyanyikan lagu wajib di sekolah dasar dulu

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

10 Cara Efektif Mencegah Tawuran antar Pelajar

Kisah ABG SMA

Nasihat Syeikh Abdul Qadir Al-Jailani